OHANA Article

Ohana Enterprise akan Hadir di Cirebon

Setelah sukses di Kota Jakarta dan Bandung Ohana Enterprise terus konsiten memperluas jaringan usahanya sebagai perusahaan profesional penyedia paket jasa pernikahan. Di awal 2023 atau tepatnya bulan Maret mendatang, Ohana Enterprise akan hadir di Kota Cirebon Jawa Barat. 

“Kita sedang mempersiapkan untuk pembukaan cabang terbaru kita di Kota Cirebon, nanti Bulan Maret kita akan Grand Opening”, ungkap Head Manager Ohana Enterprise Jawa Barat, Caleb Robin, Selasa (14/2).  

Sebagai kota perbatasan Jawa Barat dan Jawa Tengah, Ohana menilai Cirebon memiliki prospek market pernikahan yang potensial. Baik pernikahan tema adat tradisional maupun pernikahan tema internasional. 

"Itu yang menjadi alasan kami membuka cabang baru Ohana di Kota Cirebon," ujarnya. 

Kehadiran Ohana Enterprise di Kota Cirebon diharapkan bisa menjadi pilihan utama bagi warga Cirebon yang ingin mengadakan acara pernikahan. Produk dan layanan Ohana Cirebon memiliki standar yang sama dengan produk dan layanan Ohana Jakarta dan Bandung. 

"Ohana Cirebon akan tetap mengangkat konsep wedding Ohana yaitu All in Package dengan penyesuaian karakter Cirebon," ujarnya. 
 
Rencana pembukaan Ohana Cirebon mendapat respon yang postif dari pasar. Robin mengaku saat ini sudah ada beberapa pasangan muda-mudi yang antusias menanyakan harga dan paket pernikahan yang tersedia di Ohana Cirebon. 

"Sudah mulai ramai menanyakan kapan Opening, berapa price listnya dan masih banyak pertanyaan lagi yang terhimpun dari media sosial baik Ohana Enterprise atau pun Ohana Cirebon sendiri," ungkapnya. 
 
Ohana Cirebon melakukan kerja sama dengan Hotel Swissbell Cirebon. Ohana Cirebon Dukungan dari Hotel Swissbell Cirebon menjadi modal awal yang baik bagi Ohana untuk menjangkau pasar industri pernikahan di Kota Cirebon. 

"Dukungan Swissbell Cirebon diberikan dengan memberikan propertinya untuk dijadikan kantor. Alasannya karena Ohana dan Swissbell sudah berekanan dari lama," ungkapnya. 

Selain bekerja sama dengan pihak hotel, Ohana Cirebon juga melakukan kolaborasi dengan para vendor indsutri pernikahan lokal yang ada di Cirebon. Berdasarkan hasil pertemuan dan komunikasi yang dilakukan, para vendor lokal mengaku antusias untuk bekerja sama dengan Ohana Cirebon sebagai rekanan. 

 “Kita sudah bertemu dengan vendor-vendor dan venue juga, semoga kita berkolaborasi dengan baik dengan vendor-vendor kita.” Ujar Robin. 

Kehadiran Ohana Cirebon diharapkan bisa semakin meningkatkan industri pernikahan di Jawa Barat. Kehadiran Ohana Cirebon juga diharapkan bisa membuka lapangan kerja bagi para tenaga kerja lokal serta menghidupkan kembali industri kreatif pernikahan, seperti penata rias, fotografer, dan industri terkait acara lainnya.

"Ohana Cirebon akan berkolaborasi antara pusat dan daerah. Pusat akan mendelegasikan tim untuk menjadi Marketing Manager, sedangkan untuk Marketing Staff sendiri akan merekrut orang lokal Cirebon," ungkapnya.

© Copyright 2022 OHANAENTERPRISE - All Rights Reserved