OHANA Artikel

Ohana Gandeng Aston Kartika Grogol untuk launching Green Organizer

Ohana Enterprise sebagai salah satu penyedia jasa paket pernikahan terlaris di Jakarta akhirnya melaksanakan Kembali kegiatan open house pada Minggu (21/5). Kali ini open house diadakan di Hotel Aston Kartika Grogol, Jakarta Barat. 

Hotel Aston Kartika Grogol dapat menampung tamu hingga 500 pax. Selain ukuran grand ballroom yang mampu menampung 500 pax, Hotel Aston Kartika Grogol juga dilengkapi dengan ruangan meeting room yang fungsional. 

Kegiatan open house Ohana di Hotel Aston Kartika Grogol juga diiringi dengan ajang peluncuran kembali Green Organizer sebagai salah satu anak perusahaan dari Ohana Enterprise. 

Green Organizer menyediakan produk-produk pernikahan intimate yang cocok bagi calon pengantin yang ingin mengadakan pesta pernikahan secara intimate. 
Kegiatan open house Ohana di Hotel Aston Kartika dihadiri oleh ratusan calon pengantin. Selama berlangsungnya kegiatan open house, para calon pengantin bisa langsung bertanya-tanya kepada para vendor pernikahan yang ada. 

“Melihat dari kegiatan open house ini sekarang sudah menjadi rutinitas dan kedepannya akan selalu diusahakan ada setiap minggunya event seperti ini” ujar, Direktur Operasional Ohana Enterprise, Dicky Taruna.

Ohana Enterprise berhasil menjadi leader market di segmen paket pernikahan, beberapa event sudah berhasil dilaksanakan Ohana Enterprise salah satunya OWF yang dilaksanakan Januari lalu dengan skala Nasional.

© Copyright 2022 OHANAENTERPRISE - All Rights Reserved